Skip to main content

short story

2009


Once upon a time in Sakuragaoka(1)

·1 min
“Bagus, sekarang jam 17.45. Masih sepuluh menit lagi”, Shika bergumam dalam hati… Tetap saja rasanya tubuh Shika tak sabar untuk cepat sampai di sana. Jadi dia pun berlari. Padahal sekarang masih bulan April, tapi Jepang sudah sepanas ini… “Tidak ada bedanya dengan tinggal di Tokyo…”. Ah, tentu saja Shika kepanasan, sedingin apapun udara pegunungan kalau kau berlari tetap saja berkeringat… Sakuragaoka adalah kota kecil di kaki gunung Fuji, dan karena berada di dataran tinggi, suhu di kota ini lebih ekstrim.